PUNYA PRASANGKA ALLAH YANG MENYEMBUHKAN DI ANTARANYA MELALUI TERAPI /OBAT YANG DIGUNAKAN.
Kisah ini bermanfaat untuk orang yang menggunakan obat.
Nabi Musa alaihis salam sakit gigi, lalu mohon sembuh kepada Allah. Allah berfirman, "Ambilah rumput falani dan letakkan di gigimu." Nabi Musa alaihis salam ikuti perintah itu, lalu sembuh. Di lain waktu, Nabi Musa alaihis salam sakit gigi lagi. Lalu gunakan rumput itu. Kali ini tidak sembuh. Dia mohon dan menanyakan kesembuhannya kepada Allah. Allah berfirman, "Wahai Musa, Aku adalah yang menyembuhkan dan menyehatkan. Aku adalah yang memberikan bahaya dan manfaat. Pada waktu pertama, kau melakukannya karena Aku sehingga Aku hilangkan penyakitmu. Sekarang kau melakukannya bukan karena Aku melainkan karena rumput itu".(1)
Berikut penjelasan kisah di atas.
Di sakit pertama, Nabi Musa alaihis salam sembuh karena prasangka Allah Ta'ala yang menyembuhkan.
Di sakit kedua, Nabi Musa alaihis salam tidak sembuh karena prasangka rumput yang menyembuhkan.
Kisah di atas menunjukkan bukan rumput yang menyembuhkan, melainkan Allah Ta'ala yang menyembuhkan di antaranya melalui rumput sebagai obat. Rumput sebagai obat hanya sarana untuk sembuh. Itu pun gunakan obat hendaknya disertai prasangka /keyakinan Allah Ta'ala yang menyembuhkan.
Dari kisah di atas bisa diambil pelajaran. Yaitu jika menggunakan obat tidaklah cukup punya prasangka bahwa Allah Ta'ala itu ada, melainkan prasangkanya hendaknya lebih "spesifik", yaitu jika menggunakan obat hendaknya punya prasangka Allah Ta'ala yang menyembuhkan di antaranya melalui obat yang digunakan. (Dalil di sini).
Video kisah nyata sembuh dengan terapi baca Al-Qur'an bisa dilihat di situs YouTube (di sini).
Di video tersebut menunjukkan wanita yang tidak bisa baca Al-Qur'an bisa sembuh dari kanker dengan terapi baca Al-Qur'an. Hal tersebut bisa jadi karena wanita tersebut punya prasangka Allah Ta'ala yang menyembuhkan di antaranya melalui terapi baca Al-Qur'an. Wallahu Ta'ala a'lam. (Cara Terapi Baca Al-Qur'an ada di sini)
Jika pembaca atau kerabat dari pembaca mengalami kondisi sakit, lalu menggunakan obat, kemudian belum sembuh maka ada baiknya baca dan pahami posting ini. Bisa jadi kondisi belum sembuh tersebut akibat tidak adanya prasangka /keyakinan Allah Ta'ala yang menyembuhkan di antaranya melalui obat yang digunakan. Wallahu Ta'ala a'lam bishawab.
Inti dari posting ini adalah jika menggunakan obat hendaknya punya prasangka /keyakinan Allah Ta'ala yang menyembuhkan di antaranya melalui obat yang digunakan.
Wallahu Ta'ala a'lam bishawab.
sumber:
(1) eraislam.wordpress.com/2011/01/12/nabi-musa-sakit-gigi/ dan pembanding lain.
sumber foto: m.hidayatullah.com/kajian/tazkiyatun-nafs/read/2017/03/15/113353/al-quran-petunjuk-universal-sepanjang-waktu.html)
-----------------------
Jika ingin berbagi info, daripada copy paste isi, lebih baik copy paste tautan, agar pembaca tahu sumber info.